Sunday, April 13, 2008

KANG KABAYAN MILIH GUBERNUR

Hari ini seluruh rahayat jawa barat mengikuti pilkada untuk memilih gubernurnya, Kang kabayan sebagai warga asli pribumi parahyangan pun ikut berpartisipasi, bahkan saking semangatnya si akang ikut pilkada, dia sampai begadang dan tidur di TPS, biar bisa milih paling duluan katanya.
Sore hari sesudah pemilihan kang kabayan terlihat lemas tak bersemangat di teras rumah oom.
"Kang? kunaon? ko lemes? kan abis milih gubernur?"
"Iyah nih oom, berarti kita harus nunggu lima tahun lagi...."
"nunggu apa ari si akang, kan baru juga milih, blom ketauan siapa yang menang, kenapa nunggu lima tahun lagi?"
"begini oom, sebelum pemilihan tuh kita masih bisa bermimpi, berharap hidup akan membaik"
"terus?"
"sekarang kan sudah milih, jadi kita harus nunggu lima tahun lagi untuk ikut pilkada berikutnya, supaya kita bisa bermimpi dan berharap lagi untuk perbaikan hidup itu oom" walaaaaaaaah kang kabayan pesimis sarkastis nih.
"jangan begitu pesimis atuh kang, kan biasanya kalo pemimpin baru gagasannya bagus bagus"
"iya bagus sih oom, tapi seringnya berhenti sampai gagasan doang, realisasinya mentok, ga jalan"
oom ga bisa jawab, memang gitu sih kenyataannya dimana mana.
"permisi oom, akang mau pulang dulu" Kang kabayan pulang dengan langkah gontai.
Dari teras rumah oom teriak sama kang kabayan " jangan hilang semangat kang, besok masih ada matahari"
Kang kabayan nengok trus jawab, "iya kalo ga hujan oom"

No comments: